Saat ini banyak komputer versi baru yang dimana memberikan upgrade hardware dan berbagai hal, selain itu laptop juga ambil bagian dalam peran penggunaan. Banyak perangkat komputer dan laptop yang saat ini memiliki komponen yang bagus, pastinya bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan support berbagai macam sistem operasi dan aplikasi.
Cara Install Windows 10 dengan Flashdisk & DVD Lengkap Gambar
Ngomong-ngomong soal sistem operasi, maka kali ini saya akan membahas seputar sistem operasi windows. Sistem Operasi / OS yang satu ini memang sudah sangat banyak kita temui, hampir semua dari pekerja kantoran atau siswa menggunakan sistem operasi windows. Tak hanya siswa atau pekerja, di warung internet atau warnet juga menggunakan windows.
Sebenarnya ada banyak jenis dari windows. salah satunya yang saat ini terbaru adalah windows 10. Masih sama seperti windows 7 dan windows 8. Untuk windows 10 sendiri mengusung tema dinamis yang dimana merupakan kolaborasi antara windows 7 dengan windows 8. Wah pasti sangat menarik apa lagi dari tampilan windows 8 yang sangat dinamis dan ditambah dengan tampilan windows 7 yang minimalis.
Maka windows 10 merupakan solusi terbaik dari windows sebelumnya, lantas ternyata masih ada yang bingung, apakah windows 10 gratis ?. Windows 10 merupakan windows gratis, tapi jika anda upgrade sebelum tanggal 29 Juli 2016. Jadi ketika anda upgrade ke windows 10 akan mendapatkan update sekaligus dukungan secara gratis dari microsoft selamanya.
Cara Install Windows 10 dengan Flashdisk & DVD Lengkap Gambar